Ia mengatakan bahwa semua pihak harus lebih maju lagi dan tak terkurung dalam ajang sub kontinental saja.
Untuk saat ini, baginya timnas harus mulai bersaing di ajang seperti Piala Asia dan berusaha lolos ke Piala Dunia.
"Saya mohon kepada semua pihak jangan terkurung hanya di ASEAN Cup."
"Ya kita majukan diri supaya bisa melihat yang lebih besar seperti Piala Asia atau Piala Dunia," pungkasnya.
Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Catatan Irak Masih Suci, Nyali Timnas Indonesia Gak Ciut
Pada ASEAN Cup edisi 2024 ini, Indonesia masuk ke dalam grup yang lumayan berat.
Witan Sulaeman dkk masuk ke dalam Grup B yang berisikan Vietnam, Filipina, Kamboja, dan Laos.
Sedangkan Grup A dihuni oleh Malaysia, Thailand, Singapura, Myanmar, dan pemenang babak play-off antara Timor Leste atau Brunei Darussalam.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar