SUPERBALL.ID - Pelatih anyar Timnas Vietnam, Kim Sang-sik, sesumbar dirinya akan melampaui dua seniornya jelang melakoni laga debut bersama Golden Star Warriors.
Seperti diketahui, Kim Sang-sik baru-baru ini ditunjuk oleh Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) untuk menjadi pelatih kepala di Timnas Vietnam menggantikan Philippe Troussier.
Setelah resmi ditunjuk sebagai pelatih baru, Kim Sang-sik akan memulai pertandingan debutnya di ajang putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Berdasarkan jadwal, Timnas Vietnam akan menghadapi Timnas Filipina dalam pertandingan kelima Grup F pada Kamis (6/6/2024).
Menjelang bentrokan melawan Filipina, Kim Sang-sik berambisi meraih poin penuh di laga tersebut.
Hal itu ia sampaikan dalam sesi jumpa pers jelang pertandingan, Rabu (5/6/2024).
Baca Juga: Respons Pelatih Filipina soal Pemain Naturalisasi yang Tak Bisa Nyanyi Lagu Kebangsaan
Bahkan juru taktik berusia 47 tahun itu menjadikan laga debut pelatih legendaris Timnas Vietnam Park Hang-seo sebagai perbandingan.
Saat memimpin Timnas Vietnam, Park Hang-seo menjadi satu-satunya pelatih Golden Star Warriors (dalam 10 tahun terakhir) yang gagal mencatatkan kemenangan di laga debutnya.
Saat itu (November 2017), Timnas Vietnam besutan Park Hang-seo hanya bermain imbang 0-0 menghadapi Afghanistan di ajang Kualifikasi Piala Asia.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | vnexpress.net, Transfermarkt.com |
Komentar