SUPERBALL.ID - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, menyindir taktik Gareth Southgate menyusul kemenangan tipis Timnas Inggris atas Serbia, Senin (17/6/2024) dini hari WIB.
Inggris berhadapan dengan Serbia dalam pertandingan pertama mereka di Grup D Euro 2024.
Duel yang berlangsung di Arena AufSchalke, Gelsenkirchen, berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Inggris.
Satu-satunya gol kemenangan The Three Lions itu dicetak oleh Jude Bellingham di babak pertama, tepatnya menit ke-13.
Inggris terlihat kesulitan mencetak gol tambahan di babak kedua saat Serbia semakin menguasai jalannya pertandingan.
Baca Juga: EURO 2024 - Eks Striker Man United Mengklaim Sudah Ramal Golnya untuk Kemenangan Belanda
Ten Hag yang bertugas sebagai pakar untuk NOS di Belanda dalam liputan pertandingan tersebut, menyinggung soal strategi yang diterapkan pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate.
Pelatih asal Belanda itu menuding Southgate berjudi dengan peruntungan timnya di babak kedua.
"Itu visi manajer [Southgate]," kata Ten Hag sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.
"Inggris akan memimpin 1-0, lalu dia memutuskan untuk mulai berjudi dengan membuat timnya solid dan mengandalkan momen-momen pada menit-menit terakhir pertandingan."
Dalam skuad Timnas Inggris yang dipanggil Southgate untuk Euro 2024, terdapat dua pemain Man United.
Kedua pemain tersebut adalah gelandang muda Kobbie Mainoo dan bek Luke Shaw.
Mainoo tidak diturunkan sebagai starter oleh Southgate dalam pertandingan melawan Serbia dini hari tadi.
Pemain berusia 19 tahun itu masuk ke lapangan dari bangku cadangan menggantikan Bellingham pada menit ke-86.
Sedangkan Shaw tidak diberi menit bermain dan hanya duduk manis di bangku cadangan.
Posisi yang kerap ditempati oleh Shaw yakni bek kiri diisi oleh Kieran Trippier pada laga dini hari tadi.
Seperti diketahui, Shaw memang sudah tidak bermain sejak Februari lalu akibat cedera ketika ia memperkuat Man United dalam kemenangan 2-1 atas Luton.
Menurut laporan, Shaw telah mengalami peningkatan dalam pemulihannya dan mulai berlatih penuh minggu ini.
Meskipun peluangnya semakin dekat untuk tampil di Euro 2024, Ten Hag mengisyaratkan bahwa Shaw baru akan bermain bersama Timnas Inggris di babak knock-out apabila mereka lolos dari fase grup.
"Luke Shaw akan mulai bermain setelah Inggris keluar dari babak grup," kata Ten Hag.
Setelah sukses menumbangkan Serbia, Inggris sementara ini memimpin puncak klasemen Grup C dengan mengoleksi 3 poin.
Harry Kane dkk akan kembali beraksi dengan melawan Denmark pada pertandingan kedua.
Pertarungan kedua tim dijadwalkan berlangsung di Waldstadion, Frankfurt, Kamis (20/6/2024) pukul 23.00 WIB.
Denmark saat ini berada di peringkat dua klasemen Grup C di bawah Inggris, dengan torehan 1 poin berkat hasil imbang 1-1 melawan Slovenia.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Metro.co.uk |
Komentar