Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Padat Filipina Sebelum Jumpa Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 3 Juli 2024 | 14:07 WIB
Asnawi Mangkualam Bahar (kiri) sedang berduel dengan Dylan Demuynck (kanan) dalam laga keenam babak penyisihan grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Asnawi Mangkualam Bahar (kiri) sedang berduel dengan Dylan Demuynck (kanan) dalam laga keenam babak penyisihan grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024).

SUPERBALL.ID - Timnas Filipina memiliki jadwal padat sebelum berjumpa Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024 pada akhir tahun ini.

Timnas Filipina baru-baru ini tersingkir di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

The Azkals gagal melaju ke putaran ketiga usai finis di posisi juru kunci klasemen Grup F dengan satu poin.

Hal ini membuat Filipina tidak akan berlaga di putaran ketiga pada September, Oktober, dan November 2024.

Baca Juga: Berstatus sebagai Pemain Liga Inggris, Elkan Baggott Ternyata Sudah Diizinkan Ipswich Town Pergi Lagi

Kendati demikian, Filipina sudah memiliki agenda selama FIFA Matchday pada bulan-bulan tersebut.

Setidaknya ada enam pertandingan yang bakal dilakoni Filipina dari September hingga November.

Pada September, Filipina akan melakoni dua pertandingan di turnamen persahabatan bertajuk Piala Merdeka 2024.

Tiga tim lain yang akan menjadi pesaing Filipina di ajang tersebut adalah Tajikistan, Lebanon, dan Filipina.

Menurut jadwal, Piala Merdeka 2024 digelar selama FIFA Matchday tepatnya pada 2-10 September mendatang.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X