Meski begitu, Messi menolak untuk menangis seperti Cristiano Ronaldo yang juga gagal mengeksekusi penalti di laga Portugal melawan Slovenia.
Walau Ronaldo berhasil membayar kegagalan itu lewat golnya dalam adu penalti, air mata CR7 tetap tak terbendung di laga itu.
Sementara Messi memilih untuk marah kepada dirinya sendiri, usai keyakinannya dalam mencetak gol dalam adu penalti terpatahkan oleh kenyataan.
"Saya sangat marah karena saya yakin bisa melakukannya jika ada kesempatan," ucap Lionel Messi.
"Saya sudah berbicara dengan Dibu dan Rulli sebelumnya," imbuhnya.
Kegagalan Messi mungkin bisa ia tebus pada babak semifinal nanti, Argentina masih menunggu pemenang di laga antara Venezuela melawan Kanada.
Pertandingan semifinal Copa America 2024 yang bakal dijalani Timnas Argentina digelar pada Rabu (10/7/2024) pagi WIB di Stadion MetLife, East Rutherford, Amerika Serikat.
Di Copa America 2024, Messi sudah berusia 37 tahun di mana bukan lagi usia produktif sebagai pesepak bola papan atas dunia.
Baca Juga: Argentina Dapat Kabar Baik soal Lionel Messi Jelang Perempat Final Copa America 2024
Meski begitu, sosoknya masih menjadi andalan Timnas Argentina dan belum ada penerus yang digadang-gadang bakal menggantikannya.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar