Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thailand Bikin Turnamen Filipina yang Diundang, Vietnam Baper Nggak Diajak: Mana Bisa Begitu?

By Eko Isdiyanto - Minggu, 7 Juli 2024 | 03:00 WIB
Pelatih Timnas Vietnam, Kim Sang-sik (dua dari kiri), menyaksikan penampilan anak asuhnya dari pinggir lapangan.
THANHNIEN.VN/MINH TU
Pelatih Timnas Vietnam, Kim Sang-sik (dua dari kiri), menyaksikan penampilan anak asuhnya dari pinggir lapangan.

Thailand pun sama, menggelar turnamen dengan nama Piala Raja yang menurut rencana digelar pada Oktober 2024 dengan mengundang tiga tim.

Di antaranya Suriah (peringkat ke-93 FIFA), Tajikistan (102 FIFA) dan Filipina (147 FIFA), menariknya pemilihan lawan oleh Thailand itu diprotes Vietnam.

Publik Vietnam lewat media lokalnya merasa bagaimana bisa Thailand lebih memilih mengundang Filipina ketimbang timnas mereka.

Vietnam yang jelas-jelas lebih unggul dari Filipina tak diacuhkan ole Thailand, hal itu seolah memicu rasa kecemburuan.

"Mengapa Thailand tidak mengundang Thailand untuk bermain di turnamen Piala Raja?" tulis TheThao247.vn.

"Thailand mengumumkan lawan di Piala Raja 2024 pada Oktober mendatang, di antaranya Suriah, Tajikistan dan Filipina."

"Filipina menjadi lawan Thailand di turnamen ini, mana bisa begitu? mereka belum layak, masih kalah dari Vietnam dan Malaysia," imbuh mereka.

Menjawab hal itu, surat kabar Thailand, Think Curve, sebenarnya sempat memberi penjelasan mengapa Vietnam tak diundang untuk Piala Raja.

Baca Juga: Persiapan Lawan Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024, Vietnam Jajal Kekuatan Dua Negara Asia

Alasannya karena Vietnam sudah memiliki lawan untuk agenda FIFA pada Oktober mendatang, karena itu Filipina jadi pilihan.


Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : SuperBall.id, Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X