Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tatap Liga 1 2024-2025, Bojan Hodak Disambut Skuad Bolong-bolong Persib Bandung

By M Hadi Fathoni - Minggu, 7 Juli 2024 | 12:15 WIB
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sedang memantau para pemainnya bertanding di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Jumat (31/5/2024). Bojan Hodak, ternyata petualang dan Sang Penakluk Asia Tenggara.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sedang memantau para pemainnya bertanding di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Jumat (31/5/2024). Bojan Hodak, ternyata petualang dan Sang Penakluk Asia Tenggara.

SUPERBALL.ID - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengatakan bahwa saat ini skuad Persib Bandung belum lengkap saat sesi latihan jelang Liga 1 2023-2024.

Tim berjuluk Maung Bandung tersebut sejatinya sudah memulai sesi latihan pasca libur panjang pada awal Juli lalu.

Sesi latihan yang berlangsung pada 1 Juli lalu dipimpin oleh asisten pelatih, yakni Yaya Sunarya.

Hal itu dikarenakan Bojan Hodak selaku pelatih kepala harus kembali ke negaranya dengan alasan urusan pribadi.

Namun, kini pelatih asal Kroasia tersebut sudah kembali ke Tanah Pasundan.

Ia langsung memimpin latihan anak asuhnya jelang musim baru.

Sayangnya, Hodak disambut dengan skuad bolong-bolong Pangeran Biru.

Sejauh ini, ada lima pemain yang belum bisa bergabung latihan.

Keempat pemain tersebut adalah Marc Klok, Ciro Alves, David da Silva, Dedi Kusnandar, dan Mate Kocijan yang merupakan pemain anyar.

Baca Juga: Berpengalaman di Liga Korea Selatan, Eks Murid Shin Tae-yong Akan Bantu PSS Sleman Bersaing di Liga 1 Musim Depan

Klok dikabarkan baru akan bergabung dengan tim pada esok hari.

Sementara David, Ciro, dan Kojican baru akan tiba pada tiga atau empat hari mendatang.

"Kami masih belum full team," kata Hodak, dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.

"Marc (Klok) akan datang besok. Ciro (Alves), Mateo (Kocijan) dan David (Da Silva) akan tiba dalam tiga empat hari dan setelah itu kami kurang lebih sudah dalam kondisi full team," katanya setelah sesi latihan.

Sementara itu, Dedi mendapat keistimewaan daro Hodak.

Seperti diketahui, pemain yang akrab disapa Dodo itu baru saja menjalankan ibadah haji.

Oleh sebab itu, Hodak memberikannya waktu libur tambahan karena menunaikan ibadah.

"Mungkin hanya Dedi yang masih terlambat karena saya memberi izin kepadanya untuk pergi ke Mekkah," pungkasnya.

Kendati begitu, Hodak tetap harus mempersiapkan timnya sebaik mungkin.

Baca Juga: Eksistensi BCS Jadi Alasan Utama Eks Anak Didik Shin Tae-yong Pilih PSS Sleman untuk Melanjutkan Karier

Pasalnya Liga 1 musim 2024-2025 sudah semakin dekat.

Menurut draft jadwal yang bocor, kompetisi tertinggi di Indonesia tersebut akan dimulai pada 9 Agustus mendatang.

Bahkan, Maung Bandung juga sudah mengetahui siapa lawan pertama mereka.

Persib akan berhadapan dengan sang juara Liga 2 yakni PSBS Biak.

Artinya, ada duel antar tim juara pada pekan perdana musim depan.

Hal itu dikarenakan Pangeran Biru juga berstatus sebagai juara Liga 1 2023-2024 lalu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Persib.co.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X