"Sejak menjabat sebagai pelatih kepala tim U-23 dan timnas Vietnam, pelatih Kim Sang-sik selalu memiliki dua asisten bahasa," tulis Soha.vn.
"Asisten Do Anh Van adalah penerjemah bahasa Vietnam-Korea, sedangkan asisten Kim Jin-seong berperan sebagai penerjemah bahasa Korea-Inggris."
"Namun, setelah 2 bulan bekerja bersama, asisten Kim Jin-seong memutuskan untuk meninggalkan tim Vietnam karena alasan pribadi dan kembali ke Korea pagi ini (10 Juli)."
"Diketahui, VFF dan perusahaan perwakilan pelatih Kim Sang-sik akan mencari pengganti asisten tersebut dalam waktu dekat," imbuh mereka.
Dalam kasus Kim Sang-sik ini cukup berbeda dari pendahulunya, baik Park Hang-seo dan Philippe Troussier tak membutuhkan penerjemah bahasa Inggris.
Park Hang-seo dan Philippe Trossier hanya butuh penerjemah ke bahasa Vietnam, baru di era Kim Sang-sik muncul perubahan.
"Berbeda dengan pendahulunya Park Hang-seo dan Troussier, yang kata-kata pelatih kepala selalu diterjemahkan langsung ke bahasa Vietnam," tulis Soha.vn lagi.
"Baru-baru ini, staf pelatih Vietnam mengalami beberapa perubahan penting," imbuh mereka.
Baca Juga: Ogah Kalah Pamor dari Timnas Indonesia, Vietnam dan Thailand Kompak Uji Coba
Terlepas dari itu, Timnas Vietnam dikabarkan bakal menjalani laga menarik melawan Timnas Thailand di FIFA Matchday September 2024.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Soha.vn, SuperBall.id |
Komentar