Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Progres Perbaikan Rumput Lapangan SUGBK Masih Panjang, Baru Bisa Digunakan Timnas Indonesia pada November 2024

By M Hadi Fathoni - Kamis, 11 Juli 2024 | 00:25 WIB
Suasana di dalam SUGBK jelang pertandingan timnas Indonesia Vs Irak
MOCHAMAD HARRY PRASETYA/BOLASPORT.COM
Suasana di dalam SUGBK jelang pertandingan timnas Indonesia Vs Irak

Akan tetapi selebrasinya tersebut tak berjalan mulus dan Haye harus tersungkur.

Hingga pada akhirnya, diketahui lutut pemain berusia 29 tahun tersebut mengalami luka.

Oleh sebab itu, saat ini pengelola SUGBK memutuskan untuk melakukan perbaikan di bagian rumput.

Kini, proses perbaikan sudah sampai pada tahap perataan tanah.

Hal itu diungkapkan oleh David Prastyan selaku Kepala Divisi Pembangunan dan Pemeliharaan GBK.

Setelah melakukan perataan tanah, David menjelaskan nantinya proses perbaikan akan dilanjutkan.

Pada tanggal 21 nanti, kemungkinan pihaknya sudah bisa menanami rumput di lapangan tersebut.

Ekspektasinya, proses penumbuhan rumput tersebut akan berlangsung hingga akhir Juli mendatang.

"Untuk progres saat ini memang sudah perataan tanah, ekspektasi kami tanggal 21 (Juli) sudah bisa masuk ditanami rumput," kata David Prastyan, dikutip SuperBall.id dari Antara News.

Baca Juga: Vietnam Vs Thailand di FIFA Matchday September 2024, Persiapan Piala AFF


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Antaranews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X