SUPERBALL.ID - Gelandang Timnas U-19 Vietnam, Dinh Quang Kiet, langsung mendapatkan hadiah istimewa setibanya di Surabaya untuk mengikuti turnamen ASEAN Cup U-19 2024.
Turnamen yang sebelumnya bernama Piala AFF U-19 itu dijadwalkan berlangsung mulai 17-29 Juli 2024.
Skuad muda Golden Star Warriors berangkat dari Vietnam menuju Indonesia pada Selasa (16/7/2024).
Untuk sampai ke lokasi (Surabaya), tim besutan Hua Hien Vinh harus menghabiskan waktu hampir seharian penuh.
Hal itu diperkirakan karena terbatasnya kepadatan penerbangan domestik dari titik transit Jakarta ke Surabaya sehingga menyebabkan tim menghabiskan banyak waktu untuk check-in barang bawaan dan menunggu waktu keberangkatan.
Baca Juga: Pelatih Vietnam Sebut Cuma Timnas U-19 Indonesia yang Diuntungkan di ASEAN Cup U-19 2024
Dari bandara Juanda, Surabaya, Hua Hien Vinh dan timnya membutuhkan waktu sekitar 45 menit untuk tiba ke markas mereka di hotel bintang 4 FairField.
Karena perjalanan yang memakan waktu lama, setelah menyelesaikan prosedur check-in, seluruh tim memanfaatkan makan malam dan istirahat lebih awal.
Hal itu dilakukan untuk memulihkan kondisi fisik para pemain, mengingat jadwal persiapan yang cukup padat pada Rabu (17/7/2024).
Selepas makan malam, gelandang Timnas U-19 Vietnam Dinh Quang Kiet mendapat kado istimewa dari staf pelatih dan rekan satu timnya.
Ucapan selamat diberikan kepada sang pemain yang pada hari itu bertepatan dengan hari ulang tahunnya yang ke-17.
Meski perayaan dilakukan secara sederhana, namun suasana tetap hangat dan penuh kasih sayang.
Di hari ulang tahunnya, Dinh Quang Kiet berharap Timnas U-19 Vietnam bisa bersaing untuk meraih hasil tertinggi di ASEAN Cup U-19 2024.
Sebagai informasi, Dinh Quang Kiet dikenal sebagai sosok 'raksasa' di skuad Timnas U-19 Vietnam.
Hal itu dikarenakan ia memiliki tinggi badan yang mencapai 191 cm.
Gelandang yang juga bermain untuk klub HAGL itu adalah salah satu pemain selain penjaga gawang dengan fisik paling mengesankan di sepak bola Vietnam saat ini.
Hari ini, Rabu (17/7/2024), perwakilan Timnas U-19 Vietnam akan menghadiri pertemuan teknis sebelum memulai turnamen ASEAN Cup U-19 2024.
Sementara Hua Hien Vinh dan seorang pemain akan menghadiri konferensi pers sebelum pertandingan pertama babak penyisihan grup.
Berdasarkan hasil drawing atau pengundian grup, Timnas U-19 Indonesia selaku tuan rumah tergabung di Grup A bersama Timor Leste, Kamboja, dan Filipina.
Timnas U-19 Vietnam ada di Grup B bersama Laos, Myanmar, dan Australia.
Sedangkan juara bertahan Timnas U-19 Malaysia menghundi Grup C bersama Thailand, Singapura, dan Brunei.
Pertandingan pembuka ASEAN Cup U-19 2024 akan menyajikan duel antara Timor Leste versus Kamboja.
Duel kedua tim akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Rabu (17/7/2024) pukul 15.00 WIB.
Malam harinya di tempat yang sama, Timnas U-19 Indonesia akan melawan Filipina pukul 19.30 WIB.
Sedangkan Timnas U-19 Vietnam akan menjalani laga perdananya di fase grup dengan menghadapi Myanmar di Stadion Gelora 10 November, Surabaya, Kamis (18/7/2024) pukul 19.30 WIB.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Thethao247.vn |
Komentar