Kocijan diganti oleh Achmad Jufriyanto pada menit ke-84'.
Seusai laga, gelandang bertahan tersebut mengaku bahwa ada kendala yang ia hadapi sebelum debut.
Kocijan mengaku bahwa dirinya sedikit merasakan stres jelang penampilan perdananya bersama Maung Bandung.
Akan tetapi, ia berhasil mengatasi rasa stres tersebut dan tampil baik di lapangan.
"Saya sedikit stress karena banyak pikiran dan kekhawatiran sebelum pertandingan pertama ini," kata Kocijan, dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.
"Tapi setelah pertandingan berjalan, saya akhirnya bisa menikmati permainan," tegasnya.
Lebih lanjut, pemain 29 tahun itu merasa senang dengan pertandingan kemarin sore.
Ia begitu menikmati laga debutnya bersama sang Pamgeran Biru.
Terlebih lagi, Persib sukses meraih kemenangan dan mencatatkan nirbobol.
Gelandang asal Kroasia itu juga mengaku terpukau dengan dukungan yang luar biasa dari para bobotoh.
"Saya sangat menikmati pertandingan sore ini. Banyak suporter mendukung."
"Saya sangat senang karena bisa memenangkan pertandingan," katanya.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar