SUPERBALL.ID - Shin Tae-yong membeberkan cita-cita yang ia inginkan pada periode keduanya membesut Timnas Indonesia.
Seperti diketahui, pelatih asal Korea Selatan itu resmi memperpanjang masa baktinya di Tanah Air.
Nakhoda berusia 53 tahun tersebut menandatangani kontrak berdurasi 3 tahun ke depan.
Artinya, ia masih akan menangani Ivar Jenner dkk hingga 2027.
Dalam durasi tiga tahun itu, ia dan anak asuhnya akan menghadapi beberapa ajang besar.
Saat ini, Timnas Indonesia akan berjuang pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Tak hanya itu, pada akhir kontraknya nanti, Shin juga akan menemani anak asuhnya mentas di Piala Asia 2027.
Namun, tugas eks pelatih Timnas Korea Selatan itu tak semudah yang dibayangkan.
Ada beberapa tugas tambahan lainnya yang harus dicapai oleh Shin.
Baca Juga: Timnas Vietnam Tak Ditargetkan Jadi Juara ASEAN Cup 2024, Ini Alasannya
Shin juga membeberkan apa saja yang akan coba dicapainya pada periode kedua ini.
Dalam jangka panjang, ia ingin membawa Skuad Garuda menembus peringkat ke-100 dunia FIFA.
Hal itu juga sudah berulang kali diucapkan beberapa pihak dari PSSI
"Sudah 4 tahun 6 bulan sejak saya melatih Timnas Indonesia, jalan yang ditempuh masih panjang," kata Shin, dikutip SuperBall.id dari Naver.
"Dalam jangka panjang, saya ingin membawa Indonesia berada di peringkat 100 besar FIFA," jelasnya.
Sementara itu, ada satu target jangka pendek yang juga ingin digapainya.
Shin berhasrat membawa Timnas Indonesia bertengger di peringkat empat besar klasemen Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Dalam grup tersebut, Thom Haye dkk mendapat hadangan yang sangat sulit.
Mereka akan berhadapan dengan Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan China.
Baca Juga: Kim Pan-gon Akui Gagal Tanamkan Semangat Patriotisme ke Para Pemain Timnas Malaysia
Oleh karena itu, Shin merasa posisi empat besar sangat realistis diraih anak asuhnya.
"Dalam jangka pendek, impian saya adalah berada di posisi ketiga atau keempat grup Kualifikasi Piala Dunia 2025."
"Entah bagaimana cara bisa mencapainya, yang pasti kami harus lolos ke babak play-off," pungkasnya.
Petualangan Shin dan anak asuhnya baru akan dimulai pada September mendatang.
Indonesia akan memainkan satu partai tandang dan satu partai kandang.
Pada laga tandang, tim Merah-Putih akan berhadapan dengan Arab Saudi pada 5 September.
Lima hari berselang atau 10 September, giliran Indonesia yang menjamu Australia.
Baca Juga: Kim Pan-gon Mengundurkan Diri, Fans Diminta Jangan Salahkan PSSI-nya Malaysia
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | Naver Sports |
Komentar