Dengan kata lain, The Blues dapat memperpendek kontrak peminjaman semusim pada bulan Januari jika mereka menginginkannya.
Usai bergabung dengan Blackpool, Elkan mengaku senang dan berharap bisa memberikan kontribusi untuk klub barunya.
"Senang sekali akhirnya bisa berada di sini dan saya gembira bisa memainkan peran saya dalam apa yang diharapkan akan menjadi musim yang sukses bagi klub ini," kata Baggott, yang kepindahannya tertunda karena cedera ringan, kepada situs resmi Blackpool.
“Saya telah melakukan beberapa percakapan yang bagus dengan pelatih kepala (Neil Critchley) dan direktur olahraga (David Downes) selama beberapa minggu terakhir," tambahnya.
Lebih lanjut, bek berusia 21 tahun itu mengaku mengenal beberapa pemain di Blackpool dan memiliki kesan positif terhadap mereka.
Oleh karena itu, pemilik 24 caps bersama Timnas Indonesia tersebut mengaku tidak sabar memulai musim bersama Blackpool.
“Cara tim bermain, grup yang sudah ada di sini, semuanya sangat positif," kata Elkan.
"Saya kenal sejumlah pemain lain yang juga ada di sini dan mereka semua mengatakan hal-hal baik."
"Saya menantikan musim mendatang dan tidak sabar untuk memulainya!” tambahnya.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | twtd.co.uk, ITFC.co.uk, blackpoolfc.co.uk |
Komentar