Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nathan Tjoe-A-On Bebas dari Rapor Merah, Pelatih Swansea City Yakin Bek Timnas Indonesia Bersinar di Musim Ini

By M Hadi Fathoni - Kamis, 15 Agustus 2024 | 17:12 WIB
Nathan Tjoe-A-On tampak ikut dalam latihan timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (5/6/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Nathan Tjoe-A-On tampak ikut dalam latihan timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (5/6/2024).

SUPERBALL.ID - Bek Timnas Indonesia, yakni Nathan Tjoe-A-On, mendapat pujian setinggi langit dari pelatihnya di Swansea City.

Seperti diketahui, pemain berusia 22 tahun tersebut baru-baru ini menjalani laga debutnya di kompetisi Liga Inggris.

Ia bermain kala Swansea City FC bertanding melawan Gillingham pada putaran pertama Piala Liga Inggris atau Carabao Cup.

Laga tersebut berlangsung di Swansea.com Stadium, Wales, pada Rabu (14/8/2024) dini hari WIB.

Anak asuh Luke Williams tersebut mampu memenangi laga itu dengan skor 3-1.

Ketiga gol milik The Wans dilesakkan oleh Ronald di menit ke-24', Liam Cullen (70'), dan Azeem Abdullah (90+6').

Sementara satu gol balasan dari lawan diciptakan oleh Oliver Hawkins pada menit ke-87'.

Pada laga tersebut, Nathan Tjoe-A-On yang juga merupakan bek Timnas Indonesia menjalani laga debutnya.

Ia akhirnya turun ke lapangan sebagai pemain The Swans setelah didatangkan pada Agustus 2023 lalu.

Baca Juga: Respons Media Vietnam Lihat Ragnar Oratmangoen Punya Klub Baru Usai Dibuang FC Groningen

Williams memberikan kesempatan kepada Nathan sebagai starter pada laga tersebut.

Hingga pada akhirnya sang pelatih menariknya pada menit ke-67'.

Terkait laga debut tersebut, Williams mengaku terkesan dengan anak didik Shin Tae-yong itu.

Menurutnya, Nathan bermain baik ketika timnya meraih kemenangan.

Ia sama sekali tak memiliki catatan merah terkait penampilan debut sang pemain.

"Saya rasa ia bermain baik," kata Luke William, dikutip SuperBall.id dari Wales Online.

"Saya tidak punya keluhan apa pun tentang penampilannya," jelasnya.

Pelatih berusia 43 tahun itu juga terkesan dengan sikap Nathan setelah kembali dari masa pinjaman dari SC Heerenveen pada musim lalu.

Sang pemain disebut sangat giat dalam sesi latihan rutin tim.

Baca Juga: Bos FC Dender Sebut Timnas Indonesia Sedang Bagus-bagusnya, Tapi Cuma Rekrut Satu Pemain

Namun, masih banyak yang harus dilakukan oleh Nathan untuk bisa bermain reguler di kompetisi kasta kedua Liga Inggris.

Meski begitu, Williams yakin sang pemain akan mendapatkan menit bermain untuk ke depannya.

"Ia berlatih dengan sangat baik bersama tim utama. Ia masih harus menempuh jalan panjang untuk menjadi pemain Championship yang terbukti."

"Namun, ia orang yang sangat baik. Seorang pekerja keras. Ia punya banyak pengikut di media sosial."

"Jadi, saya yakin akan ada banyak orang yang sangat senang melihatnya bermain," jelasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : walesonline.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X