Penyerang berusia 27 tahun tersebut mencetak satu-satunya angka milik Persib.
Catatan itu membuat dirinya menjadi pemain lokal paling bersinar di Liga 1 untuk sementara waktu.
Tak ada satupun pemain lokal yang berada di atas nama Dimas Drajad untuk saat ini.
Menariknya lagi, Dimas akan segera menjalani tugas negara dalam waktu dekat.
Ia masuk ke dalam skuad Timnas Indonesia jelang putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Sebagai informasi, Skuad Garuda masuk ke dalam Grup C bersama Jepang, Australia, Arab Saudi, China, dan Bahrain.
Dua laga awal akan terasa sangat sulit bagi anak asuh Shin Tae-yong.
Pasalnya, mereka akan berhadapan dengan Arab Saudi dan Australia.
Pada laga perdana, tim Merah-Putih akan menyambangi markas Green Falcons di King Abdullah Sport City Stadium, Jeddah, Kamis (5/9/2024).
Baca Juga: FIFA Matchday - Pelatih Rusia Bicara Satu Hal Secara Blak-blakan Jelang Hadapi Timnas Vietnam
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar