Bersama La Real, Merino telah membangun reputasi sebagai salah satu gelandang paling konsisten di Liga Spanyol.
Selama enam musim memperkuat Real Sociedad, Merino mencatatkan 190 penampilan dan mengemas 20 gol.
Penampilan apiknya bersama Sociedad kemudian membuat Merino dipanggil ke tim nasional pada Euro 2024 lalu.
Ia pun turut berkontribusi dalam mengantarkan La Furia Roja tampil sebagai juara di turnamen tersebut.
Berkaca dari itu, Alan Shearer meyakini Merino akan memberi dampak besar bagi Arsenal meski pernah gagal di Liga Inggris.
Shearer menilai kegagalan Merino di Newcastle murni karena waktunya untuk bermain di Liga Inggris belum tepat.
"Itu hanya 'klub yang tepat, waktu yang salah' dan kami tidak pernah melihat yang terbaik darinya, jadi yang terbaik adalah dia pindah."
"Dia tampil cemerlang untuk Real Sociedad dan tentu saja untuk Spanyol juga, jadi Anda bisa melihat daya tarik yang dilihat Arsenal dalam dirinya, dan dia akan menjadi tambahan yang bagus untuk skuad mereka."
"Dia akan memperkuat lini tengah mereka dalam hal berpindah dari satu kotak ke kotak lainnya dan dia akan menjadi rekrutan yang bagus bagi mereka," kata Shearer.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Metro.co.uk |
Komentar