Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arab Saudi Sepelekan Timnas Indonesia, Garuda Bukan Lawan Sepadan Green Falcon di Kualifikasi Piala Dunia 2026

By M Hadi Fathoni - Selasa, 3 September 2024 | 14:22 WIB
Skuad timnas Indonesia sedang berlatih dengan jersey model baru di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Jumat (30/8/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuad timnas Indonesia sedang berlatih dengan jersey model baru di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Jumat (30/8/2024).

SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia dianggap bukan sebagai lawan sepadan Timnas Arab Saudi pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Komentar itu dilontarkan oleh mantan pelatih tim berjuluk Green Falcon, Khalil Al Zayani.

Pendapat pelatih legendaris itu memang bukan tanpa dasar.

Bisa dilihat, perbedaan kualitas antara Indonesia dan Arab Saudi sangat jauh.

Tim besutan Roberto Mancini saat ini berada jauh di atas Tim Merah-Putih pada ranking FIFA.

Ali Albulayhi dkk saat ini menduduki peringkat ke-56 dunia atau berada di posisi ketujuh kawasan Asia.

Sementara anak asuh Shin Tae-yong bertengger di peringkat ke-133 dunia, menjadi tim ke-23 Asia.

Tak hanya itu, Timnas Arab Saudi juga sudah memiliki banyak pengalaman di kompetisi Piala Dunia.

Sejauh ini, tim asal Negeri Minyak tersebut sudah lolos ke pentas akbar sepak bola itu sebanyak 6 kali.

Baca Juga: Skuad Timnas Rusia Tiba-tiba Berubah Sebelum Hadapi Vietnam dan Thailand, Ada Apa?


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : arriyadiyah.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X