Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Malaysia Vs Filipina - Diwarnai Aksi Baku Hantam, Yudi Nurcahya Pahlawan Harimau Malaya

By Eko Isdiyanto - Rabu, 4 September 2024 | 22:21 WIB
Aksi wasit Indonesia asal Bandung, Yudi Nurcahya, di Pestabola Merdeka 2024 laga Timnas Malaysia Vs Filipina, Rabu (4/9/2024).
tangkapan layar
Aksi wasit Indonesia asal Bandung, Yudi Nurcahya, di Pestabola Merdeka 2024 laga Timnas Malaysia Vs Filipina, Rabu (4/9/2024).

SUPERBALL.ID - Timnas Malaysia berhasil mengalahkan Filipina dengan skor tipis 2-1 dalam turnamen Pestabola Merdeka 2024, Yudi Nurcahya dari Indonesia bak pahlawan.

Bertanding di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Rabu (4/9/2024) malam WIB, Timnas Malaysia besutan Pau Marti dibuat terhenyak usai tertinggal lebih dulu.

Malaysia harus tertinggal lebih dulu setelah Feroz Baharudin membobol gawang timnya sendiri pada menit ke-26.

Berniat menghalau bola sapuan umpan silang dari sisi kanan gawang, sapuan Feroz Baharudin membuat Ahmad Hazmi kelabakan.

Bola tak bisa diselamatkan kiper Timnas Malaysia itu, Filipina pun unggul sementara atas tim tuan rumah besutan Pau Marti.

Awal yang buruk untuk pelatih asal Spanyol yang menggantikan posisi Kim Pan-gon itu, beruntung Malaysia bisa menyamakan kedudukan.

Butuh nyaris satu babak bagi Malaysia untuk mencetak gol pertama di bawah komando pelatih baru di laga ini.

Tepatnya di menit ke-42, Syamer Kutty Abba berhasil merobek jala gawang Neil Etheridge lewat sepakan dari luar kotak penalti.

Memanfaatkan bola liar hasil sepak pojok, celah kecil di lini bertahan Filipina berhasil dimanfaatkan Syamer Kutty.

Baca Juga: Suporter Malaysia Nggak Kaleng-kaleng Boikot Turnamen, Marketing Federasi Sampai Frustrasi: Tiket Terjual Tak Sampai Seribu


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X