Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Dijaga Pasukan Khusus, Media Vietnam Singgung Tabiat Fan Timnas Indonesia

By Eko Isdiyanto - Selasa, 10 September 2024 | 18:09 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (8/9/2024) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (8/9/2024) malam.

SUPERBALL.ID - Keamanan super ketat diterapkan terhadap Timnas Indonesia dan Shin Tae-yong di laga melawan Australia, media Vietnam soroti pasukan khusus yang terjun.

Pertandingan Timnas Indonesia melawan Australia digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2023).

Antusiasme penonton khususnya suporter Timnas Indonesia tak terbendung, tiket ludes terjual beberapa hari sebelum pertandingan.

Guna mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan, PSSI bekerja sama dengan pihak kepolisian untuk mengamankan hingga laga usai.

Mengingat beberapa waktu lalu, Dimas Drajad kehilangan tas pribadinya saat menjalani sesi latihan usai dicuri orang tak dikenal.

Alhasil, pengamanan terhadap personel Skuad Garuda pun diperketat, tak hanya para pemain tetapi juga terhadap Shin Tae-yong.

PSSI bekerja sama dengan pihak kepolisian dengan menurunkan total 30 petugas keamanan untuk menjaga Timnas Indonesia.

Sebanyak 30 petugas itu terbagi menjadi dua kelompok, 20 orang di antaranya merupakan dari Polri sementara 10 sisanya dari PSSI.

Langkah ini diambil juga untuk mengantisipasi hal-hal lain seperti menjaga kondisi kesehatan pemain agar tidak tertular virus.

Baca Juga: Syarat Timnas Indonesia Kembali Salip Posisi Malaysia di Ranking FIFA


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id, Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X