SUPERBALL.ID - Persib Bandung kembali meraih hasil kurang bagus pada laga lanjutan pekan keempat Liga 1 2024-2025.
Setelah jeda internasional, kompetisi tertinggi di Tanah Air kembali bergulir.
Liga 1 juga langsung menyuguhkan partai panas pada pekan keempat ini.
Dua tim yang pernah menyandang status juara seperti PSM Makassar dan Persib Bandung saling bertemu.
Bentrokan tersebut berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan, pada Rabu (11/9/2024) sore WIB.
Persib yang sudah dua laga tak meraih kemenangan, jelas sangat berhasrat merebut tiga poin pada laga tersebut.
Hal itu guna memperbaiki posisi mereka di klasemen sementara.
Sayang, rencana mencuri poin penuh di kandang lawan tak berjalan mulus.
Anak asuh Bojan Hodak hanya mampu meraih hasil seri pada laga kemarin dengan skor 0-0.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Sama Kuat di Balikpapan, Rekor Unbeaten PSM dan Persib Masih Bertahan
Dengan hasil tersebut, PSM masih betah berada di puncak klasemen sementara Liga 1 dengan 10 poin.
Sementara Persib berada di urutan ketujuh dengan 7 poin.
Jelas hasil ini mengecewakan bagi Maung Bandung yang berstatus sebagai juara bertahan.
Pasalnya mereka sejauh ini baru mengoleksi 1 kemenangan dan 3 hasil seri di awal musim 2024-2025.
Kendati demikian, Bojan Hodak tak terlalu ingin ambil pusing terkait hasil seri yang terus menerus didapat timnya.
Ia cukup senang dengan hasil melawan Pasukan Ramang kemarin.
Baginya, Edo Febriansah dkk sudah bermaim bagus di laga tersebut.
Jadi, tak ada yang harus disesali dengan raihan satu poin itu.
"Saya bisa merasa senang dengan pertandingan ini karena kami sepenuhnya menguasai permainan," kata Bojan, dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.
Baca Juga: Misteri di Balik Luis Milla Mundur, Kini Persib Bandung Ajukan Gugatan di CAS
Menurutnya, hal yang buruk pada laga kali ini hanya timnya yang tak bisa mencetak gol.
Meski begitu, ia juga mengerti mengapa anak asuhnya tak dapat menjaringkan satu gol pun ke gawang tim tuan rumah.
Hal itu dikarenakan Persib yang tampil tanpa sejumlah pemainnya.
Terhitung ada empat pemain Pangeran Biru yang absen pada laga itu.
Mereka adalah David da Silva, Beckham Putera, Febri Hariyadi, dan Dimas Drajad.
"Hal yang tidak terlalu bagus adalah kami tidak mencetak gol."
"Karena saat ini kami masih kehilangan David, Beckham dan Febri," jelasnya.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar