Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Thailand, Media Vietnam Jagokan Timnas U-20 Indonesia dan Malaysia Lolos Piala Asia U-20 2025

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 24 September 2024 | 17:25 WIB
Skuad timnas U-20 Indonesia berfoto bersama sebelum pertandingan melawan timnas U-19 Korea Selatan, Minggu (1/9/2024).
TWITTER/@TIMNASINDONESIA
Skuad timnas U-20 Indonesia berfoto bersama sebelum pertandingan melawan timnas U-19 Korea Selatan, Minggu (1/9/2024).

SUPERBALL.ID - Sejumlah wakil Asia Tenggara telah memulai perjalanan mereka di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Di antara tim-tim Asia Tenggara yang sudah bertanding, Timnas U-20 Vietnam mencatatkan awal terbaik.

Skuad besutan Hua Hien Vinh itu membantai Timnas U-20 Bhutan dengan lima gol tanpa balas di Grup A.

Kemenangan tersebut membuat Vietnam untuk sementara memimpin Grup A dengan raihan tiga poin.

Baca Juga: Timnas U-20 Indonesia Siap Bertarung, Indra Sjafri Berhasrat Ulangi Kisah Sukses 11 Tahun Lalu

Mereka memiliki jumlah poin yang sama dengan Suriah di posisi kedua, namun unggul selisih gol (+5 berbanding +4).

Selanjutnya, Vietnam akan menghadapi tim peringkat ketiga klasemen Guam pada Rabu (25/9/2024).

Sementara itu, Timnas U-20 Malaysia juga meraih hasil impresif dalam dua laga pertama di Grup E.

Tim asuhan Juan Torres Garrido itu menang 2-1 atas Oman sebelum bermain imbang 0-0 melawan Korea Utara.

Dengan hasil tersebut, Malaysia menempati posisi kedua klasemen Grup E dengan torehan empat poin.

Skuad Harimau Muda hanya kalah selisih gol dari Korea Utara di puncak klasemen (+1 berbanding +4).

Malaysia akan menghadapi Tajikistan pada 27 September sebelum bersua Sri Lanka dua hari kemudian.

Dengan hasil sejauh ini, media Vietnam Soha memfavoritkan Malaysia untuk lolos ke putaran final.

"Dengan 4 poin melawan dua lawan kuat, Oman dan Korea Utara, Malaysia menjadi kandidat kuat untuk mendapatkan tiket putaran final di Grup E," tulis Soha.

Sementara itu, Kamboja tampil impresif dengan meraih kemenangan 4-1 atas Nepal di laga pertama Grup B.

Baca Juga: Timnas U-20 Indonesia Belum Apa-apa, Malaysia Sudah Tancap Gas di Grup Neraka Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

Namun, mereka menelan kekalahan 0-7 dari Uzbekistan di laga kedua yang bisa saja mengubur harapan untuk lolos.

Termasuk Timnas U-20 Indonesia, masih ada delapan wakil ASEAN yang belum memainkan laga pertamanya.

Timnas U-20 Indonesia akan memulai perjalanan di Grup F dengan menghadapi Maladewa pada Rabu (25/9/2024).

Tujuh wakil ASEAN lainnya juga akan melakoni pertandingan pertama mereka pada hari yang sama.

Mereka adalah Timor Leste (Grup F), Laos (Grup G) Thailand, Filipina, Brunei (Grup H), Myanmar (Grup I), dan Singapura (Grup J).

Di antara tim-tim tersebut, Soha menilai Indonesia menjadi kandidat terkuat untuk lolos ke putaran final.

Di sisi lain, Soha justru tidak menjagokan Timnas U-20 Thailand yang berada dalam satu grup dengan Irak.

"Indonesia dinilai sebagai kandidat terbaik untuk merebut posisi teratas," tulis Soha.

Sementara hasil undian grup Thailand, Laos, dan Myanmar semuanya sangat sulit," lanjutnya.

Nantinya, hanya 10 juara grup dan 5 runner-up terbaik yang akan lolos ke putaran final bersama tuan rumah China.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Soha.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X