"Saat ini kita sudah berada di babak ketiga kualifikasi Piala Dunia, dan saya berharap Indonesia terus tampil baik dan melaju ke Piala Dunia," imbuhnya.
Shin Tae-yong sebenarnya sudah membalaskan 'dendam' terhadap Korea, tepatnya di Piala Asia U-23 2024 lalu.
Bersama Timnas U-23 Indonesia, ia berhasil mendepak Korea Selatan dari babak perempat final turnamen.
Korea Selatan kalah dalam adu penalti yang berakhir dengan skor 11-10 setelah imbang 2-2 hingga babak tambahan.
Mengenai hasil itu, Shin Tae-yong blak-blakan mengaku kasihan melihat nasib Korea Selatan.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Eko Isdiyanto |
Sumber | : | SuperBall.id, isplus.com |
Komentar