Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Siap Bela Timnas Indonesia Usai Jadi WNI, Media China: Gercep Sekali

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 1 Oktober 2024 | 17:30 WIB
Mees Hilgers dan Eliano Reijnders saat bergabung latihan timnas Indonesia pada Sabtu (7/9/2024) di hotel Fairmont, Jakarta.
INSTAGRAM.COM/TIMNASINDONESIA
Mees Hilgers dan Eliano Reijnders saat bergabung latihan timnas Indonesia pada Sabtu (7/9/2024) di hotel Fairmont, Jakarta.

"Saya sangat berharap dukungan yang sudah diberikan maksimal dari semua pihak akan makin memperkuat timnas di dua laga tandang yang sangat krusial melawan tim Bahrain dan Cina."

"Saya optimistis, coach Shin akan punya strategi dan game plan baru dengan kehadiran dua pemain yang merupakan andalan di klubnya masing-masing," ucap Erick.

Hilgers memiliki darah Indonesia melalui sang Ibu, Linda Tombeng yang berasal dari Sulawesi Utara.

Bek tengah berusia 23 tahun itu saat ini menjadi salah satu pilar penting di klub Liga Belanda, FC Twente.

Sedangkan Reijnders saat ini bermain sebagai pemain tengah di klub Liga Belanda lainnya, PEC Zwolle.

Ia merupakan adik kandung dari gelandang klub AC Milan dan Timnas Belanda, Tijjani Reinjders.

Pemain berusia 23 tahun itu berdarah Indonesia karena sang ibu, Angelina Syane Lekatompessy bersuku Ambon dan lahir di Jakarta.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Sohu.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X