Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jumpa Bahrain, Timnas Indonesia Berpotensi Lampaui Rekor Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 10 Oktober 2024 | 10:38 WIB
Gelandang Nguyen Quang Hai dalam laga Vietnam kontra Arab Saudi di Grup B putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
NGUYEN NHAC/AFP
Gelandang Nguyen Quang Hai dalam laga Vietnam kontra Arab Saudi di Grup B putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Empat poin tersebut berasal dari satu kemenangan dan satu hasil imbang.

Hasil imbang diraih Vietnam ketika melakoni laga tandang menghadapi Jepang di Stadion Saitama.

Sedangkan delapan pertandingan lainnya berakhir dengan kekalahan.

Vietnam hanya mampu mencetak delapan gol dan kebobolan 19 gol dari sepuluh pertandingan di putaran ketiga.

Sebelum Vietnam, Timnas Thailand sudah lebih dulu merasakan kerasnya persaingan di putaran ketiga.

Thailand bersua Jepang, Arab Saudi, Australia, Irak, dan Uni Emirat Arab di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2018.

Hasilnya, Tim Gajah Perang hanya menjadi bulan-bulanan bagi tim-tim elit Asia tersebut.

Skuad asuhan Kiatisuk Senamuang hanya mampu mengumpulkan 2 poin dari 30 angka maksimal yang bisa diperoleh.

Baca Juga: Keuntungan Tuan Rumah Bikin Pelatih Bahrain Optimistis Petik 3 Poin Lawan Timnas Indonesia

Juara Piala AFF tujuh kali itu hanya mampu imbang dalam dua laga dan sisanya berakhir dengan kekalahan.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X