SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia tidak mengalami kendala dengan cuaca di sekitar kota Qingdao, China, jelang laga keempat Grup C.
Saat ini, anak asuh Shin Tae-yong tengah berada di Negeri Tirai Bambu tepatnya di Kota Qingdao.
Mees Hilgers dkk kini tengah mempersiapkan diri jelang laga lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Tim Merah-Putih akan bersua dengan Timnas China pada laga keempat Grup C.
Duel tersebut berlangsung di Qingdao Youth Football Stadium, China, pada Selasa (15/10/2024) pukul 19.00 WIB.
Skuad Garuda sejatinya telah berada di Negeri Panda sejak Jumat (11/10/2024) lalu.
Para penggawa Garuda juga sudah menggelar latihan ringan sesampainya di China.
Menurut kabar terkini, Maarten Paes dkk cukup nyaman dan sangat menikmati suasana kota paling Timur China tersebut.
Hal itu diungkapkan oleh Manajer Timnas Indonesia, yakni Kombes Pol. Sumardji.
Baca Juga: Erick Thohir Ungkap Alasan Kevin Diks Akhirnya Mau Bela Timnas Indonesia
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar