Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Segrup dengan Timnas Indonesia, Ini Target Vietnam di Piala AFF 2024

By Ragil Darmawan - Rabu, 16 Oktober 2024 | 17:19 WIB
Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) mengadakan pertemuan dengan pelatih Timnas Vietnam Kim Sang-sik untuk membahas target dan rencana jelang Piala AFF 2024.
VFF.ORG.VN
Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) mengadakan pertemuan dengan pelatih Timnas Vietnam Kim Sang-sik untuk membahas target dan rencana jelang Piala AFF 2024.

"Target Timnas Vietnam tetap mencapai final dan berusaha bersaing memperebutkan gelar juara Piala AFF 2024," Tran Anh Tu sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Thethao247.vn.

"Meski performa tim saat ini belum stabil, kami percaya dengan kemampuan pemain dan staf pelatih."

"Komite Tetap VFF juga mengarahkan departemen khusus untuk terus memantau secara ketat lawan seperti Thailand, Indonesia dan Malaysia untuk mendukung staf kepelatihan tim Vietnam dalam melakukan penyesuaian taktis yang tepat."

Selama pertandingan FIFA Matchday September dan Oktober kemarin, Timnas Vietnam mendapatkan hasil yang mengecewakan.

Setelah dihajar 0-3 oleh Rusia, Vietnam takluk 1-2 dari Thailand dan bermain imbang 1-1 menghadapi tim lemah India.

Berkaca dari pertandingan uji coba tersebut, Tran Anh Tu menilai bahwa Timnas Vietnam perlu meningkatkan kemampuannya ketika berlatih di Korea nanti.

Menurut Tran Anh Tu, masalah yang saat ini dihadapi oleh Timnas Vietnam adalah soal gameplay dan finishing dari para pemain.

Selain itu, kebugaran fisik para pemain Timnas Vietnam juga dinilai perlu ditingkatkan untuk bisa bersaing dengan tim-tim kuat seperti Thailand dan Indonesia.

"Melalui pertandingan FIFA Matchday pada bulan September dan Oktober lalu, saya pribadi merasa bahwa tim Vietnam perlu meningkatkan kemampuan finishing dan stabilitas gameplay mereka," jelas Tran Anh Tu.

"Selain itu, peningkatan kebugaran fisik dan semangat bersaing juga menjadi faktor penting untuk bersaing dengan lawan kuat seperti Thailand dan Indonesia."


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X