Namun, unggahan Wang tersebut justru mengundang ejekan dari rekan setimnya Xu Haoyang.
Dalam laga melawan Indonesia, Wang masuk sebagai pemain pengganti menjelang akhir pertandingan.
Namun, pemain Shanghai Shenhua itu tampak sedikit gugup dalam penampilan pertamanya untuk tim nasional.
Pada menit ke-86, sundulan Wang berubah menjadi asis untuk gol Timnas Indonesia yang dicetak Thom Haye.
Kesalahan tersebut membuat Xu Haoyang tidak bisa menahan diri untuk menggoda Wang lewat komentarnya.
Dalam unggahan Wang, Xu menulis di kolom komentar bahwa sundulan rekan setimnya itu sangat bagus.
Wang menjawab komentar tersebut dengan menuliskan "Saudara Xu menuangkan garam ke lukaku lagi."
Wang telah bermain sebanyak 26 kali untuk Shenhua, termasuk 11 kali menjadi starter pada musim ini.
Kemenangan atas Indonesia tidak mampu membuat China beranjak dari dasar klasemen sementara Grup C.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | 163.com |
Komentar