Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 - Thailand Gacor, Indonesia Tergusur, Kamboja Kangkangi Vietnam dan Malaysia

By Eko Isdiyanto - Sabtu, 26 Oktober 2024 | 09:47 WIB
Timnas U-17 Indonesia tergabung di Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.
INSTAGRAM.COM/TIMNAS INDONESIA
Timnas U-17 Indonesia tergabung di Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.

Satu-satunya potensi kemenangan bisa didapat Malaysia saat bersua Laos di laga terakhir fase grup pada Minggu (27/10/2024).

Dari Grup I, Vietnam menuai hasil imbang melawan Kirgistan dan menang atas Myanmar, mengoleksi empat poin dari dua laga.

Vietnam pun dihadapkan laga sulit melawan pemuncak klasemen, Yaman, status tuan rumah harus dimanfaatkan dengan baik The Golden Stars Warrior.

Pertandingan terakhir Vietnam dan Malaysia sekaligus kesempatan menyelamatkan wajah mereka dari Kamboja.

Kamboja saat ini duduk di peringkat kedua klasemen sementara Grup B dengan koleksi enam poin, dengan menyisakan satu laga melawan Filipina.

Mereka bahkan berhasil mengangkangi Vietnam dan Malaysia di klasemen sementara runner-up terbaik dengan duduk di peringkat ketujuh.

Besar peluang Kamboja mempermalukan Vietnam dan Malaysia jika mampu mengalahkan Filipina di laga terakhir nanti.

Hingga matchday kedua kualifikasi, hanya Thailand yang tampil gacor dengan memimpin klasemen sementara Grup D.

Mengalahkan Turkmenistan 2-0 dan menggilas Brunei 19-0, Thailand unggul selisih gol (+21) dari India (+14) di tempat kedua.

Namun tiket ke putaran final untuk Thailand masih harus dipastikan saat melawan India di pertandingan terakhir kualifikasi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X