Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sebut Negaranya Stagnan, Eks Pemain Vietnam: Timnas Indonesia Berubah Terlalu Drastis

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 30 Oktober 2024 | 17:47 WIB
Starting Line-up skuad Timnas Indonesia Vs China dalam laga keempat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Qingdao Youth Football Stadium, Qingdao, Selasa (15/10/2024).
PSSI
Starting Line-up skuad Timnas Indonesia Vs China dalam laga keempat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Qingdao Youth Football Stadium, Qingdao, Selasa (15/10/2024).

SUPERBALL.ID - Timnas Vietnam akan menghadapi ASEAN Cup 2024 pada akhir tahun ini dengan bermodalkan sejumlah hasil mengecewakan di laga uji coba.

Skuad besutan Kim Sang-sik itu kalah dari Rusia 0-3, Thailand 1-2, dan hanya bermain imbang 1-1 melawan India.

Dari segi gaya bermain, Vietnam juga belum menunjukkan peningkatan berarti setelah era Philippe Troussier.

Oleh sebab itu, muncul kekhawatiran dari penggemar terkait kemampuan Vietnam bersaing di ASEAN Cup 2024.

Baca Juga: Jadi Aset Penting di Klubnya, Bomber Berdarah Depok Dilarang Hijrah ke FC Twente dan Main Bareng Mees Hilgers

Meski begitu, pandangan berbeda justru diungkapkan oleh mantan pemain Timnas Vietnam Nguyen Manh Dung.

Ia mengaku tidak khawatir dengan kemampuan Vietnam untuk bersaing di turnamen dua tahunan itu.

Menurutnya, akan menjadi hal aneh apabila Vietnam gagal lolos ke semifinal di ASEAN Cup 2024.

Sebaliknya, masih menjadi hal wajar jika Vietnam bisa lolos ke final atau memenangi turnamen.

“Saya tidak perlu khawatir karena taman bermain Asia Tenggara ini. Aneh kalau kami tidak lolos ke semifinal."


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Soha.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X