Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Wajib Perbanyak Doa dan Sabar, Duel Kontra Jepang Akan Dipimpin Wasit Asal Timur Tengah Lagi

By M Hadi Fathoni - Sabtu, 2 November 2024 | 18:09 WIB
Wasit asal Qatar, Khamis Al Marri (kanan), ditunjuk AFC untuk menjadi pengadil lapangan dalam duel Timnas Indonesia kontra Timnas Jepang.
HECTOR RETAMAL/AFP
Wasit asal Qatar, Khamis Al Marri (kanan), ditunjuk AFC untuk menjadi pengadil lapangan dalam duel Timnas Indonesia kontra Timnas Jepang.

SUPERBALL.ID - Wasit asal Timur Tengah (Qatar), Khamis Al Marri, dikabarkan akan menjadi pengadil lapangan laga antara Timnas Indonesia dan Timnas Jepang.

Dalam waktu dua pekan ke depan, Skuad Garuda akan memainkan laga lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Tim besutan Shin Tae-yong akan bertarung dengan Timnas Jepang pada laga kelima Grup C.

Pertandingan penting itu akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (15/11/2024).

Sayangnya, tim Garuda harus mendapat kabar yang kurang enak didengar oleh telinga.

Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) dikabarkan akan menunjuk wasit asal Timur Tengah untuk memimpin laga tersebut.

Melansir dari laman RRI.co.id, wasit Khamis Al Marri asal Qatar ditunjuk AFC untuk memimpin laga tersebut.

Jelas hal ini menjadi kabar yang tak bagus untuk Thom Haye dkk.

Pasalnya, baru-baru ini Indonesia dirugikan oleh wasit asal Oman, yakni Ahmed Abu Bakar Al Kaf.

Baca Juga: FIFA Matchday - Tim Terlemah Asia Tenggara Secara Mengejutkan Kirim Pemain Lapisnya Lawan Rusia


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : RRI.co.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X