Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kembali ke GBK Setelah 6 Tahun, Kiper Jepang Kenang Momen Saat Kubur Mimpi Timnas U-19 Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 12 November 2024 | 17:24 WIB
Kosei Tani sedang berlatih bersama timnas Jepang di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Senin (11/11/2024) sore.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Kosei Tani sedang berlatih bersama timnas Jepang di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Senin (11/11/2024) sore.

SUPERBALL.ID - Kiper Timnas Jepang, Kosei Tani, mengenang momen ketika mengalahkan Timnas U-19 Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Hal tersebut disampaikan oleh Kosei menjelang laga Timnas Indonesia versus Timnas Jepang.

Kedua tim akan saling berhadapan dalam laga kelima Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Laga tersebut bakal dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Jumat (15/11/2024) malam WIB.

Baca Juga: Kepada Media Jepang, Gelandang Bali United Ungkap Kelebihan Bek Timnas Indonesia

Sebelumnya, Timnas Jepang telah mengumumkan daftar 27 pemain untuk melakoni pertandingan tersebut.

Salah satu pemain yang mendapat panggilan dari pelatih Hajime Moriyasu adalah Kosei Tani.

Ini bukan kali pertama bagi penjaga gawang Machida Zelvia itu menginjakkan kaki di Indonesia.

Enam tahun lalu, Kosei pernah berkunjung ke Tanah Air sebagai bagian dari skuad Timnas U-19 Jepang.

Tepatnya pada ajang Piala Asia U-19 2018, yang sekaligus menjadi Kualifikasi Piala Dunia U-20.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Gekisaka.jp

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X