Ishii juga mengaku masih belum bisa memastikan akan membawa Supachok Sarachat dan Sarach Yooyen.
"Jika mereka tidak memiliki masalah dengan jadwal kompetisi di klub, mereka akan bergabung untuk Piala AFF," ucapnya.
Penyebab masalah ini adalah Liga Thailand telah mengatur serangkaian jadwal pertandingan tambahan di bulan Desember.
Klub-klub besar seperti Buriram United, BG Pathum, Bangkok United dan Muangthong sudah memiliki jadwal tanding.
Bahkan pertandingan antara Buriram United dan BG Pathum akan berlangsung pada 29 Desember, bertepatan dengan leg kedua babak semifinal ASEAN Cup.
Padahal, dua klub tersebut menyumbangkan total 17 pemain Thailand dalam setahun terakhir.
Lantas, pernyataan yang kerap muncul adalah apakah Piala AFF masih menjadi turnamen yang penting?
Menurut media Vietnam Soha, turnamen dua tahunan itu tetap menjadi ajang penting dan membawa banyak makna.
Hanya saja, Soha meminta AFF untuk mempertimbangkan jadwal yang memungkinkan semua tim memakai skuad terbaik.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Soha.vn |
Komentar