Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perdana Dipanggil Timnas Indonesia Senior, Gelandang Persib Gak Minder Lawan Pemain yang Lebih Tua di ASEAN Cup 2024

By M Hadi Fathoni - Rabu, 13 November 2024 | 17:35 WIB
Aksi bek Persib Bandung, Robi Darwis, saat memperkuat timnas U-20 Indonesia melawan Uzbekistan pada laga terakhir Grup A Piala Asia U-20 2023.
PSSI.ORG
Aksi bek Persib Bandung, Robi Darwis, saat memperkuat timnas U-20 Indonesia melawan Uzbekistan pada laga terakhir Grup A Piala Asia U-20 2023.

SUPERBALL.ID - Gelandang milik Persib Bandung, yakni Robi Darwis, sangat antusias soal pemanggilan pertamanya ke Timnas Indonesia level senior.

Robi menjadi salah satu nama yang dipersiapkan Shin Tae-yong untuk membela Skuad Garuda di ajang ASEAN Cup 2024.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut memastikan bahwa tim Garuda nantinya akan diisi oleh pemain U-22 saat mengarungi turnamen dua tahunan tersebut.

Oleh sebab itu, kini dirinya memanggil sejumlah pemain-pemain belia untuk masuk ke timnya, termasuk Robi.

Terkait pemanggilan ini, Robi mengaku sangat antusias.

Bagaimana tidak, sebelumnya pemain asal Cianjur tersebut belum pernah masuk ke timnas level senior.

Ia sebelumnya hanya pernah membela Timnas U-20 dan U-23 Indonesia pada 2022 dan 2023 lalu.

Wajar apabila kini dirinya sangat senang karena bisa masuk ke tim senior.

Gelandang berusia 21 tahun itu juga tak berhenti mengucap rasa syukur atas pencapaiannya ini.

Baca Juga: Trauma Masa Lalu, Lemparan Jauh ala Pratama Arhan Jadi Momok Mematikan bagi Jepang


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Kompas.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X