SUPERBALL.ID - Timnas Jepang akan berhadapan dengan Timnas Indonesia pada laga kelima Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pertandingan kedua tim bakal berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (15/11/2024) malam WIB.
Ini merupakan pertemuan kedua bagi kedua kesebelasan di tahun ini.
Sebelumnya, kedua tim saling berhadapan di babak penyisihan grup Piala Asia 2023.
Kala itu, Tim Samurai Biru berhasil menundukkan Skuad Garuda lewat kemenangan 3-1.
Baca Juga: Termasuk Lemparan Jauh, Kiper Jepang Waspadai 3 Hal di Laga Kontra Timnas Indonesia
Mayoritas pemain yang memperkuat Jepang saat itu kembali dipanggil oleh pelatih Hajime Moriyasu pada laga kali ini.
Salah satunya adalah winger Real Sociedad, Takefusa Kubo.
Pada pertemuan pertama, Kubo tampil sejak menit awal sebelum ditarik keluar pada menit ke-82.
Kubo tercatat melepaskan dua tembakan pada laga tersebut, satu tidak menemui sasaran dan satu lagi diblok.
Mengomentari pertemuan pertama melawan Indonesia, Kubo mengaku laga tersebut tidak meninggalkan banyak kesan baginya.
Alhasil, pemain berusia 23 tahun itu mengaku tidak mengingat banyak tentang Timnas Indonesia.
"Sejujurnya, saya tidak begitu ingat Indonesia di Piala Asia, jadi tidak meninggalkan banyak kesan pada saya pribadi."
"Itu tidak meninggalkan kesan yang sangat besar bagi saya sehingga saya tidak ingat banyak tentang Indonesia,'' ucap Kubo.
Hanya saja, Kubo menilai pelatih Shin Tae-yong telah membuat Timnas Indonesia menjadi lebih kuat.
Selain itu, ia juga menyoroti banyaknya pemain naturalisasi baru di Tim Merah-Putih.
Menurutnya, itu akan menjadi kelemahan Indonesia lantaran para pemain tersebut butuh waktu untuk beradaptasi.
Oleh karena itu, Kubo menilai timnya lebih matang dibandingkan dengan Indonesia.
"Saat ini, mereka memiliki pelatih asal Korea Selatan dan dia memiliki banyak pengalaman internasional."
"Jadi saya pikir mereka memiliki tim yang kuat, tetapi terus terang, mereka memiliki banyak pemain baru."
"Kami selalu mengatakan bahwa tim nasional tidak memberi Anda banyak waktu untuk beradaptasi."
"Jadi saya pikir kami adalah tim yang lebih matang dalam hal itu,” kata Kubo, dikutip SuperBall.id dari Soccer Digest Web.
Jepang memimpin Grup C dengan 10 poin hasil dari tiga kemenangan dan satu hasil imbang sejauh ini.
Sedangkan Indonesia menjadi satu-satunya tim yang belum meraih kemenangan dengan tiga kali seri dan satu kekalahan.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | soccerdigestweb.com |
Komentar