Delapan menit tambahan waktu diberikan, namun Adham Makhadmeh asal Yordania baru meniup peluit panjang akhir pertandingan di menit ke-101.
Skor 0-1 menutup pertandingan, kekalahan dari China menjadi yang kedua dialami Bahrain di babak ini setelah sebelumnya dibantai Jepang 0-5.
Dragan Talajic pun seolah tak terima dengan hasil di laga ini, ia menyebut Bahrain tidak pantas kalah dari China.
Pelatih asal Kroasia ini mengaku marah, Talajic tak habis pikir dengan alasan yang menyebabkan Bahrain kalah di kandang sendiri.
Menurutnya keputusan wasit dan hasil akhir di pertandingan melawan China sama sekali tidak menguntungkan Bahrain.
"Kami kurang beruntung malam ini," kata Talajic dalam konferensi pers pasca pertandingan, Kamis (14/11/2024).
"Kami kehilangan kesempatan yang sangat bagus. Kami tidak pantas kalah dalam pertandingan ini."
"Kami semua di tim sangat marah dengan hasil ini, tetapi kami akan terus berjuang," imbuhnya.
Talajic juga mengaku akan mengevaluasi tim dan berharap dukungan masyarakat Bahrain tetap diberikan untuk timnas asuhannya.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id, gdnonline.com |
Komentar