Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

FAM Bocorkan Bayangan Skuad Timnas Malaysia di ASEAN Cup 2024

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 16 November 2024 | 19:29 WIB
Timnas Malaysia menggelar laga persahabatan sebagai persiapan jelang Piala AFF atau ASEAN Cup 2024.
FAM.ORG.MY
Timnas Malaysia menggelar laga persahabatan sebagai persiapan jelang Piala AFF atau ASEAN Cup 2024.

SUPERBALL.ID - Timnas Malaysia akan berlaga di ASEAN Cup 2024 yang mulai digelar pada 8 Desember mendatang hingga 5 Januari tahun depan.

Sebanyak 10 tim Asia Tenggara telah dibagi ke dalam dua grup berisi lima tim di turnamen dua tahunan itu.

Grup A dihuni oleh juara bertahan Thailand, Malaysia, Singapura, Kamboja, dan Timor Leste.

Sedangkan Grup B berisikan Timnas Indonesia, Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos.

Baca Juga: Fans Malaysia Tertawa Bahagia usai Timnas Indonesia Ditekuk Jepang, Sebut Skuad Garuda Buat Malu Asia Tenggara

Seperti diketahui, turnamen sepak bola terakbar di Asia Tenggara itu tidak masuk ke dalam agenda resmi FIFA.

Artinya, klub tidak wajib melepas pemainnya ke tim nasional untuk menghadiri turnamen tersebut.

Bahkan, sejumlah tim sudah dipastikan tidak akan membawa skuad terbaiknya di turnamen yang dulu bernama Piala AFF itu.

Salah satunya adalah Timnas Indonesia, yang dipastikan akan menurunkan skuad U-22 di bawah asuhan Shin Tae-yong.

Keputusan ini diambil lantaran skuad senior fokus berlaga di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Sementara Liga 1 akan tetap bergulir sepanjang bulan Desember, bertepatan dengan ASEAN Cup 2024.

Teranyar, Masatada Ishii juga mengakui bahwa Timnas Thailand kemungkinan akan kehilangan banyak bintang.

Penyebabnya adalah adalah Liga Thailand telah mengatur serangkaian jadwal pertandingan tambahan di bulan Desember.

Di antara empat tim raksasa ASEAN, sejauh ini baru Vietnam yang memastikan akan menurunkan skuad terbaik.

Sementara itu, Malaysia kemungkinan akan menurunkan skuad campuran untuk mengikuti ASEAN Cup 2024.

Apalagi turnamen tersebut berlangsung saat Liga Super Malaysia dan Piala Malaysia sedang berlangsung.

Pelatih Malaysia Pau Marti Vicente diperkirakan akan merilis daftar skuad lengkapnya pada pekan depan.

Baca Juga: Jangan Pikir Hasil, Pandit Malaysia Minta Fans Timnas Indonesia Lakukan Ini di Laga Lawan Jepang

Namun, Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) baru-baru ini membocorkan bayangan skuad Malaysia di ASEAN Cup.

Timnas Malaysia dijadwalkan akan melakoni laga uji coba melawan India pada Senin (18/11/2024).

Sekjen FAM Datuk Noor Azman Rahman menyebut skuad di laga tersebut kemungkinan menjadi bayangan skuad di ASEAN Cup.

“Sebenarnya itu keputusan pelatih, dia mendatangkan 23 pemain ke India karena biasa membawa 23 pemain."

“Untuk (laga melawan) India, pelatih kepala sudah melakukan persiapan tim."

"Laga di India merupakan persiapan Piala ASEAN dan daftarnya akan diumumkan setelah kembali nanti."

"Bisa saja (ini bayangan skuad Piala ASEAN) tapi kita tunggu keputusan Pau, minggu depan," kata Azman, dikutip SuperBall.id dari Bharian.com.my.

Sebelumnya, FAM mengumumkan hanya 23 pemain yang akan dibawa ke Hyderabad untuk melakoni laga melawan India.

Skuad Malaysia hanya berisi 23 pemain setelah tiga pemain dipulangkan menyusul permintaan Johor Darul Ta'zim (JDT).

Ketiga pemain tersebut adalah Arif Aiman ​​Hanapi, Matthew Davies, dan Feroz Baharudin.

Ketiga dipulangkan untuk memperkuat JDT pada laga melawan Kuala Lumpur FC di babak 16 besar Piala Malaysia.

Kedua tim akan saling berhadapan pada 20 November mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Bharian.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X