SUPERBALL.ID - Publik Vietnam menyombongkan salah satu pemainnya yang dipanggil ke ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia bahkan diklaim sampai ketakutan dengannya.
Vietnam penuh percaya diri menatap ASEAN Cup 2024, tergabung di Grup B bersama Timnas Indonesia, Laos, Myanmar dan Filipina.
Meski melalui tahun 2024 dengan begitu buruk saat dipertemukan dengan Timnas Indonesia, kesombongan publik Negeri Nasi tak hilang.
Jelang bertemu di fase grup ASEAN Cup 2024, masyarakat Vietnam melalui salah satu media lokalnya menyebut Indonesia ketakutan.
Lebih spesifiknya lagi, Vietnam merasa jika Timnas Indonesia takut terhadap salah satu striker yang mereka miliki saat ini.
Sebanyak 30 pemain dipanggil Kim Sang-sik memperkuat Timnas Vietnam dalam persiapan tampil di ASEAN Cup 2024 pada Desember mendatang.
Saat ini para pemain yang dipanggil tengah menjalani pemusatan latihan di Korea Selatan, ada enam striker yang dibawa.
Dan salah satunya Nguyen Tien Linh, pemain inilah yang diklaim media Vietnam membuat Timnas Indonesia ketakutan.
Tien Linh memang merupakan striker sempurna untuk Vietnam saat ini, produk lokal dari Liga Vietnam (V-League) yang punya catatan gacor.
Baca Juga: Energi Tak Kasat Mata Lenyap, Vietnam Akui Tak Berdaya Melawan Timnas Indonesia
Di musim 2024-2025, Tien Linh sudah mencatatkan sembilan pertandingan untuk timnya, Becamex Binh Duong dengan menorehkan tujuh gol dan satu assist.
Tien Linh juga berhasil mencetak satu gol saat sekali diturunkan di Piala Vietnam, striker ini memang memiliki taji.
Apalagi riwayat mengerikannya berhadapan dengan Timnas Indonesia, dua golnya di semifinal Piala AFF 2022 membuat skuad Garuda tersingkir.
Karena itu, tak heran jika publik Vietnam menyebut Timnas Indonesia sangat ketakutan dengan pemain yang satu ini.
Saat menjalani pemusatan di Korea Selatan, Tien Linh juga sukses mencetak satu gol dalam laga uji coba melawan Ulsan Citizen Club.
"Indonesia sangat takut terhadap striker Vietnam," tulis TheThao247.vn pada Rabu (27/11/2024).
"Publik Indonesia menilai Nguyen Tien Linh sebagai striker paling berbahaya di skuad Timnas Vietnam."
"Analisa tersebut cukup valid karena Tien Linh dipastikan akan menjadi andalan nomor satu Timnas Vietnam."
Baca Juga: ASEAN Cup 2024 - Vietnam Pecat Kim Sang-sik Jika Gagal ke Final
Penyerang berusia 27 tahun itu juga diprediksi bakal menjadi kapten Timnas Vietnam di Piala AFF 2024 mendatang.
Absennya Do Hung Dung dan Que Ngoc Hai memperkuat potensi tersebut, Tien Linh ditunjuk karena pengalamannya.
Hal ini tentu menarik dinantikan, mengingat sepanjang 2024, Vietnam selalu menelan kekalahan kala bersua Timnas Indonesia.
Tien Linh pun gagal menambah pundi-pundi golnya ke gawang skuad Garuda dan dibuat tak berdaya pada tiga pertemuan terakhir.
Akankah Tien Linh benar-benar jadi momok Timnas Indonesia? atau masa kejayaan sang pemain sudah habis.
Editor | : | Eko Isdiyanto |
Sumber | : | SuperBall.id, Thethao247.vn |
Komentar