Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Petinggi VFF Nilai Keputusan Timnas Indonesia Bikin Vietnam Punya Kans Besar Juarai ASEAN Cup 2024

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 6 Desember 2024 | 16:04 WIB
Bek Timnas Indonesia Rizky Ridho (kiri) bersaing ketat dengan pemain Vietnam dalam laga putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Hanoi, 26 Maret 2024. Indonesia menang 3-0.
THANHNIEN.VN
Bek Timnas Indonesia Rizky Ridho (kiri) bersaing ketat dengan pemain Vietnam dalam laga putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Hanoi, 26 Maret 2024. Indonesia menang 3-0.

Pada ASEAN Cup 2024, Indonesia memutuskan untuk menurunkan skuad U-22 ditambah dua pemain senior.

Keputusan tersebut diyakini membuat Vietnam memiliki peluang besar untuk menjadi juara ASEAN Cup 2024.

Keyakinan tersebut disampaikan oleh mantan wakil presiden Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF), Duong Vu Lam.

"Vietnam memiliki peluang besar untuk memenangi turnamen tahun ini mengingat lawan kami saat ini."

"Kandidat juara Piala AFF 2024 pada dasarnya selain Vietnam adalah Thailand, Indonesia, dan Malaysia."

"Khusus Indonesia, mereka tidak akan menurunkan pemain terbaiknya di Piala AFF 2024."

"Skuad Indonesia sangat berbeda dengan yang berlaga di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia."

"Sangat berbeda dengan skuad yang baru saja mengalahkan Arab Saudi," kata Vu Lam, dikutip SuperBall.id dari Dan Tri.

Baca Juga: Pengaruh Erick Thohir di Balik Keputusan Berat Oxford United Melepas Marselino Ferdinan

Keyakinan Vu Lam kian bertambah lantaran juara bertahan Thailand juga tidak datang dengan skuad terbaik.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : DANTRI.com.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X