Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Pakai Stadion Manahan, Media Vietnam: Kapasitas Cuma 20.000 Takut Sepi?

By Eko Isdiyanto - Sabtu, 7 Desember 2024 | 15:15 WIB
Ekspresi suporter Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Filipina, Selasa (11/6/2024) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ekspresi suporter Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Filipina, Selasa (11/6/2024) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

SUPERBALL.ID - Jelang ASEAN Cup 2024, media Vietnam kembali mengejek Timnas Indonesia gegara pakai Stadion Manahan dengan kapasitas penonton cuma 20.000.

Media Vietnam mengejek Timnas Indonesia yang menggunakan Stadion Manahan saat bertanding di fase grup ASEAN Cup 2024 atau Piala AFF.

Stadion Manahan, Solo, akan menjadi kandang Timnas Indonesia saat menjamu Laos pada 12 Desember dan Filipina pada 21 Desember 2024.

Penggunaan stadion yang juga markas Persis Solo ini dikonfirmasi Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, beberapa waktu yang lalu.

Sumardji sempat mengatakan bahwa markas skuad Garuda bisa berpindah ke Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) jika berhasil lolos ke babak semifinal.

"Sudah kami putuskan untuk pertandingan kandang melawan Laos dan Filipina, Timnas Indonesia akan menggunakan Stadion Manahan Solo."

"Iya kalau lolos ke semifinal dan final, pastinya pakai SUGBK," kata Sumardji.

Keputusan inilah yang membuat media Vietnam berani melontarkan ejekan cukup menohok terhadap Timnas Indonesia.

Indonesia dinilai khawatir stadion tidak akan terisi penuh jika laga fase grup melawan Laos dan Filipina digelar di SUGBK.

Baca Juga: Reaksi Media Vietnam Lihat Timnas Indonesia Kehilangan Banyak Pemain Naturalisasi: Korban Strategi Erick Thohir!

Jika melihat kapasitas, Stadion Manahan Solo hanya memiliki kapasitas 20.000 penonton, berbanding 80.000 milik SUGBK.

"Hanya bermodal stadion berkapasitas 20 ribu tempat duduk, Timnas Indonesia anggap enteng ASEAN Cup 2024," tulis Tienphong.vn.

"Stadion Manahan milik klub Persis Solo ini adalah lapangan sepak bola yang hanya mampu menampung 20.000 penonton."

"Hanya setara 1/4 kursi dari kapasitas Stadion Bung Karno yang berkapasitas hampir 80.000 penonton."

"Alasan terbesar perubahan ini adalah Indonesia khawatir saat melakoni penyisihan grup Piala ASEAN 2024."

"Jika diturunkan Bung Karno maka lapangan sepak bola tidak akan terisi," imbuh mereka.

Sementara itu, di waktu berbeda, Sumardji juga sempat membeberkan alasan dipilihnya Stadion Manahan ketimbang SUGBK.

Dan jawabannya memang karena faktor penonton, menurut Sumardji, laga melawan Laos dan Filipina sepi peminat suporter Indonesia.

Baca Juga: ASEAN Cup 2024 - Vietnam Punya Striker seperti Erling Haaland, Pakar Vietnam Senggol Timnas Indonesia

Alhasil, PSSI tidak akan mengambil risiko memainkan kedua laga tersebut di SUGBK.

Namun, Sumardji juga menegaskan bahwa penunjukan venue untuk laga semifinal di ASEAN Cup 2024 masih menunggu rilis resmi yang dikeluarkan PSSI.

Menarik dinantikan, tantangan untuk Timnas Indonesia bisa lolos ke fase knock-out ASEAN Cup 2024.

Di turnamen ini, skuad Garuda dituntut bisa mencapai partai final dan secara tak langsung berharap dapat meraih juara.

Mengingat selama ini Timnas Indonesia sama sekali belum pernah meraih gelar juara turnamen yang sebelumnya bernama Piala AFF.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id, tienphong.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X