SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Australia, Tony Popovic, mengungkapkan kriteria yang ia tetapkan dalam memilih pemain untuk timnya.
Australia akan menjamu Timnas Indonesia pada laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pertandingan kedua tim bakal berlangsung di Stadion Sepak Bola Sydney, Australia, Kamis (20/3/2025).
Menjelang laga tersebut, Popovic menjelaskan kriteria yang ia tetapkan dalam memilih pemain.
Ia menegaskan bahwa kebutuhan tim serta performa dan menit bermain bersama klub menjadi kriteria utama.
Meski begitu, ia mengaku memiliki kriteria berbeda antara pemain dari Eropa dan dalam negeri.
"Anda ingin melihat apakah pemain tersebut dapat memberikan nilai tambah pada gaya permainan yang ingin kami tampilkan bersama tim nasional."
"Performa yang konsisten dan kuat adalah kuncinya."
"Jadi, jika mereka bermain dengan baik di level tinggi secara konsisten, itu akan membuat mereka benar-benar siap bertanding."
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Socceroos.com.au |