Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEA Games dan Piala AFF Nggak Penting, Pakar Inggris Sarankan Vietnam Contek Timnas Indonesia Jika Ingin ke Piala Dunia

By Eko Isdiyanto - Sabtu, 1 Februari 2025 | 10:33 WIB
Pakar asal Inggris, Steve Darby dan Timnas Vietnam.
THETHAO247.VN
Pakar asal Inggris, Steve Darby dan Timnas Vietnam.

SUPERBALL.ID - Pakar Inggris minta Vietnam contek cara Timnas Indonesia jika ingin tampil di Piala Dunia, sadari jika SEA Games dan Piala AFF itu nggak penting.

Steve Darby meyakini Vietnam seharusnya bisa mengorbankan target jangka pendek demi meraih rencana jangka panjang ke pentas Piala Dunia.

Hal itu bisa dimulai dengan regenerasi tim dan pemain, terutama di turnamen-turnamen level Asia Tenggara seperti SEA Games dan Piala AFF.

SEA Games 2025 digelar di Thailand, untuk cabang sepak bola pria, tuan rumah dikabarkan menerapkan aturan batasan usia maksimal 22 tahun.

Kabar ini disambut baik sejumlah negara, termasuk dari kalangan pengamat seperti Steve Darby, Vietnam pun harus memanfaatkannya.

Yakni dengan menurunkan timnas U-18 ke ajang tersebut, tak berhenti sampai di situ, Vietnam juga diminta menurunkan skuad U-23 untuk Piala AFF.

Secara tidak langsung, Steve Darby meminta Vietnam meniru Timnas Indonesia, karena di Piala AFF 2024 lalu, skuad Garuda menurunkan timnas U-22.

Saran Steve Darby ini sekaligus menegaskan jika turnamen-turnamen level Asia Tenggara seperti SEA Games dan Piala AFF sudah tidak penting lagi.

Apalagi untuk tim-tim yang ingin mengejar tiket ke Piala Dunia, SEA Games dan Piala AFF hanyalah turnamen uji coba melawan tim-tim lemah.

Baca Juga: Vietnam Kelabakan, Turnamen Tinggal 2 Bulan Masih Nggak Punya Pelatih


Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : SuperBall.id, Thethao247.vn
Komentar (6)
bisaa

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X