"Jika mereka berhasil, itu akan hebat," kata Lee Dong-jun.
Namun, keinginan Lee Dong-jun untuk membawa Xuan Son ke Negeri Ginseng tampaknya akan sulit terwujud.
Pasalnya, Xuan Son menegaskan bahwa ia ingin tetap bertahan di Nam Dinh di sela-sela pemulihan cederanya.
Sebelum resmi menjadi warga negara Vietnam, Xuan Son juga pernah menolak tawaran dari klub Arab Saudi.
Minat dari Arab Saudi datang setelah Xuan Son mencetak 31 gol dan menjadi pencetak gol terbanyak Liga Vietnam 2023/2024.
Kala itu, klub asal Arab Saudi mengajukan tawaran senilai lebih dari 3 juta dolar AS atau sekitar Rp 49 miliar.
Namun, Xuan Son secara mengejutkan menolak tawaran tersebut dan memutuskan untuk bertahan di Nam Dinh FC.
Ia terpaksa menolak tawaran menggiurkan tersebut demi memenuhi syarat tinggal lima tahun untuk membela Vietnam.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Znews.vn |