Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pernah Pecundangi Philippe Troussier, Media Vietnam Minta Kim Sang-sik Waspadai Sosok Indra Sjafri

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 6 Februari 2025 | 12:24 WIB
Pelatih Timnas U-22 Indonesia Indra Sjafri menggigit medali emas sepak bola SEA Games 2023 seusai membungkam Thailand 5-2 lewat perpanjangan waktu final di Kamboja.
TWITTER.COM/PSSI
Pelatih Timnas U-22 Indonesia Indra Sjafri menggigit medali emas sepak bola SEA Games 2023 seusai membungkam Thailand 5-2 lewat perpanjangan waktu final di Kamboja.

"Tentunya, dibandingkan dengan Vanenburg, Indra akan menjadi lawan yang lebih tangguh bagi Kim Sang-sik dalam perjalanannya meraih medali emas SEA Games di Thailand bersama Timnas U-22 Vietnam," tulis Thanh Nien.

Meski begitu, Indra baru-baru ini mengatakan bahwa dirinya belum tentu melatih Garuda Muda di SEA Games 2025.

“Tanyakan nanti pada pelatih SEA Games-nya (terkait skuad dan pelatih timnas untuk SEA Games 2025),” kata Indra.

Saat ini, ia hanya fokus memimpin Timnas U-20 Indonesia di Piala Asia U-20 2025 yang dimulai bulan ini.

Pada ajang tersebut, Timnas U-20 Indonesia tergabung di Grup C bersama Uzbekistan, Iran, dan Yaman.

Turnamen tersebut sekaligus akan menjadi ajang kualifikasi untuk Piala Dunia U-20 2025 di Cile.

Empat tim terbaik di turnamen akan menjadi wakil Asia di Piala Dunia U-20 2025 pada September mendatang.

“Saya tidak tahu (pelatihnya siapa). Tidak tahu (juga apakah saya akan kembali melatih). Saya sekarang sedang mempersiapkan Timnas U-20 Indonesia,” jelas Indra.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Thanhnien.vn

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X