Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rumor Transfer - Bek Timnas Indonesia Dilego Klub Belanda, Bakal Pecahkan Rekor!

By Eko Isdiyanto - Rabu, 12 Februari 2025 | 17:25 WIB
Para pemain timnas Indonesia Mees Hilgers, Shayne Pattynama, dan Asnawi Mangkualam, sedang menggelar sesi latihan di Bahrain
PSSI
Para pemain timnas Indonesia Mees Hilgers, Shayne Pattynama, dan Asnawi Mangkualam, sedang menggelar sesi latihan di Bahrain

"Mees Hilgers juga dapat mengajukan tawaran untuk memecahkan rekor," tulis Twente Insite.

"Nilai pasar pemain Indonesia berusia 23 tahun itu saat ini diperkirakan mencapai sembilan juta euro," imbuh mereka.

Mees Hilgers sendiri masih terikat kontrak dengan FC Twente hingga Juni 2026, artinya ia masih memiliki satu tahun lebih kontrak.

Hal itu disebut menimbulkan sedikit kekhawatiran, karena nilai pasar Mees Hilgers juga berpotensi mengalami penurunan.

Terlepas dari itu, karier Mees Hilgers tentu masih panjang dengan umurnya yang baru menginjak 23 tahun saat ini.

Sementara tawaran dari luar Belanda pun datang bukan dari sembarangan klub, seperti yang dirumorkan, yakni Sevilla dan Como 1907.

Bergabung Sevilla tentu menjadi tantangan tersendiri bagi Mees Hilgers untuk berkarier di Liga Spanyol.

Sementara itu, koneksi Indonesia bisa saja memudahkan langkah Mees Hilgers bergabung Como 1907 di Liga Italia.

Baca Juga: Kondisi Terkini Bek Timnas Indonesia Terungkap Usai FC Twente Rilis Skuad untuk Liga Europa

Belum lagi ketertarikan klub lokal Liga Belanda, seperti Feyenoord misalnya yang selalu dikaitkan dengan sang pemain.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id, twenteinsite.nl
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X