Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Pertandingan Piala Asia U-20 2025 - Diwarnai Gol Salto, Timnas U-20 Indonesia Tergopoh-gopoh Dibantai Iran

By Eko Isdiyanto - Kamis, 13 Februari 2025 | 20:30 WIB
Timnas U-20 Indonesia menelan kekalahan 0-3 dari Iran di laga perdana Grup C Piala Asia U-20 2025.
THE-AFC.COM
Timnas U-20 Indonesia menelan kekalahan 0-3 dari Iran di laga perdana Grup C Piala Asia U-20 2025.

SUPERBALL.ID - Timnas U-20 Indonesia menelan kekalahan besar dari Iran di matchday pertama fase Grup C Piala Asia U-20 2025, tiga gol tanpa balas.

Duel Timnas U-20 Indonesia melawan Iran digelar di Stadion Pusat Pelatihan Sepak Bola Pemuda, Shenzen, China, Kamis (13/2/2025) malam WIB.

Di babak pertama, Timnas U-20 Indonesia tertinggal 0-1 lewat gol cepat Hesam Nafari saat laga baru berjalan empat menit.

Skuad muda Garuda pun coba membalas dengan skema permainan menekan di awal babak kedua.

Jens Raven nyaris membobol gawang Iran saat laga babak kedua baru berjalan beberapa detik, diawali umpan silang Marselinus Ama Ola.

Usaha Jens Raven dengan tandukannya masih belum menemui sasaran, bola hanya lewat tanpa menyentuh kepalanya, peluang pun hilang.

Namun bola masih berada di kaki pemain Indonesia, Muhammad Ragil mencoba melakukan tendangan spekulasi dari luar kotak penalti.

Eksekusinya bagus, hanya saja bola masih berada di atas mistar gawang Iran dan hanya mengoyak jala gawang bagian luar.

Iran pun membalas lewat Esmaeil Gholizadeh di menit ke-50, beruntung sepakan pemain ini masih membentur tiang gawang Indonesia.

Baca Juga: Piala Asia U-20 2025 - Timnas U-20 Indonesia Tertinggal dari Iran, Diwarnai Kontroversi Handball


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X