Mereka adalah Medin Memeti, Adam Bugarija, Oliver Randazzo, Tiago Quintal, Fabian Talladira, dan Lucas Herrington.
Piala AFF U-19 tahun lalu seolah hanya menjadi ajang seleksi pemain sebelum berlaga di Piala Asia U-20 2025.
Australia kini punya kans besar untuk meraih tiket Piala Dunia U-20 2025 di Cile pada September tahun ini.
Dengan lolos ke perempat final, Australia hanya tinggal selangkah lagi merebut tempat di ajang tersebut.
Pasalnya, empat tim teratas di Piala Asia U-20 2025 berhak mewakili AFC di Piala Dunia U-20 tahun ini.
Akan tetapi, Socceroos Muda dihantui oleh rekor buruk di tengah ambisi mereka lolos ke Piala Dunia U-20 2025.
Dalam dua edisi terakhir menuju Piala Dunia, langkah Australia selalu kandas di perempat final Piala Asia U-20.
Pada 2018, Australia gagal lolos ke semifinal dan meraih tiket Piala Dunia U-20 2019 usai kalah 1-3 dari Arab Saudi
Empat tahun kemudian, Australia kembali gagal ke Piala Dunia U-20 2023 usai kalah adu penalti dari Uzbekistan.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |