SUPERBALL.ID - Timnas U-20 Australia berada di ambang sejarah setelah memastikan diri lolos ke partai final Piala Asia U-20 2025 di China.
Socceroos Muda melenggang ke partai puncak usai mengalahkan Timnas U-20 Jepang di semifinal.
Bermain di Stadion Bao'an, Shenzhen, China, Rabu (26/2/2025) malam WIB, Australia menang 2-0.
Dua gol Australia dicetak oleh Musa Toure pada menit ke-49 dan Jaylan Pearman di menit ke-67.
Baca Juga: Timnas U-17 Indonesia Dituntut PSSI Tembus Piala Dunia, Nova Arianto Bisa Intip Australia
Ini untuk pertama kalinya wakil Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) itu lolos ke final Piala Asia U-20 sejak 2010 silam.
Sebelumnya, Australia juga lolos ke Piala Dunia U-20 untuk pertama kalinya dalam 12 tahun usai mencapai semifinal.
Hebatnya, tim asuhan Trevor Morgan itu mampu memenangi lima pertandingan yang dimainkan sejauh ini.
Pencapaian ini dibangun di atas kelompok yang telah mendapatkan banyak menit bermain profesional di usia muda.
Australia telah mengakhiri penantian panjang menuju final berkat sejumlah pemain berbakat di Liga Australia.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Aleagues.com.au |