SUPERBALL.ID - Timnas Australia menemui jalan yang cukup terjal untuk mengamankan tiket otomatis ke putaran final Piala Dunia 2026.
Australia saat ini menempati posisi kedua klasemen Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Namun, mereka hanya unggul satu poin dari empat tim lain di bawahnya yaitu Indonesia, Arab Saudi, Bahrain, dan China.
Jepang (16 poin) menjadi pemuncak klasemen Grup C, diikuti Australia di posisi kedua dengan tujuh poin.
Baca Juga: Bocoran Erick Thohir soal Pengganti Egy Maulana Vikri di Timnas Indonesia
Indonesia, Arab Saudi, Bahrain, dan China masing-masing memperoleh enam poin.
Dua tim teratas lolos langsung ke putaran final, sedangkan tim ketiga dan keempat maju ke babak kualifikasi berikutnya.
Dengan empat laga sisa, peluang Australia untuk tergelincir dari posisi kedua masih terbuka.
Artinya, Australia masih jauh dari kata aman untuk merebut satu tempat di Piala Dunia 2026.
Namun, Tony Popovic sebagai pelatih diyakini mampu mengatasi tekanan dan meloloskan Australia ke Piala Dunia 2026.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | aap.com.au |