Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Selangkah Lagi Cetak Sejarah, Jepang Tetapkan Sasaran Baru demi Jalan Mudah di Piala Dunia 2026

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 15 Maret 2025 | 17:01 WIB
Skuad timnas Jepang
FA JAPAN
Skuad timnas Jepang

Jika lolos ke Piala Dunia dengan tiga laga tersisa, itu akan menjadi kelolosan tercepat dalam sejarah Jepang.

Itu sekaligus akan menjadi Piala Dunia kedelapan secara beruntun bagi mereka sejak debut pada 1998 silam.

Situasi saat ini membuat Moriyasu telah menetapkan sasaran baru selain lolos ke Piala Dunia 2026.

Pelatih berusia 56 tahun itu berjanji untuk terus menang dan mendapatkan poin untuk satu tujuan.

Adapun tujuan yang dimaksud adalah berada di grup unggulan atau pot pertama pada undian Piala Dunia 2026.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026 - David Vs Goliath, Pemain Amatir Dipaksa Hentikan Bomber Liga Inggris

Memenangi Piala Dunia menjadi sesuatu yang ada di pikiran pelatih dan para pemain Jepang saat ini.

Kunci untuk meraih mimpi itu adalah pengundian pot yang bakal digelar pada 12 Desember mendatang.

Sebanyak 48 tim peserta Piala Dunia 2026 akan dibagi ke dalam 12 grup, yang masing-masing terdiri dari empat tim.

Tiga negara tuan rumah dan negara yang berada di peringkat 9 atau lebih tinggi di ranking FIFA akan berada di pot 1.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Sponichi.co.jp
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X