SUPERBALL.ID - Mantan Presiden Asosiasi Sepak Bola Thailand (FAT), Somyot Poompunmuang, meminta bukti bahwa dirinya telah membuat federasi berutang.
Somyot memimpin FAT selama delapan tahun dalam dua periode dari 2016 hingga 2024.
Di bawah kepemimpinannya, sepak bola Thailand mampu meraih sejumlah kejayaan di level regional.
Namun, ia dianggap telah membuat keputusan keliru yang kini harus ditanggung oleh Madam Pang selaku penerusnya.
Somyot disebut-sebut telah salah urus keuangan hingga membuat FAT menanggung banyak utang.
Dalam pengumuman terbaru, Madam Pang mengonfirmasi bahwa FAT memiliki utang hingga 155 juta baht kepada FIFA
Itu merupakan uang yang dipinjam dari FIFA pada 2020 untuk mengembangkan sepak bola Thailand.
Lebih buruk lagi, FAT memiliki utang sebesar 360 juta baht (Rp175 miliar) usai dianggap melanggar perjanjian.
Pada 2016, FAT secara sepihak membatalkan kontrak hak siar televisi dengan Siam Sport.
Dalam perjanjian awal, Siam Sport berhak mendapatkan 95 persen keuntungan dari penyiaran Liga Thailand.
Seiring berjalannya waktu, FAT membatalkan kontrak karena merasa pendapatan 5 persen terlalu kecil.
FAT kemudian dinyatakan bersalah dan wajib membayar biaya ganti rugi sebesar 360 juta baht kepada Siam Sport.
Madam Pang menegaskan pihaknya akan menuntut Somyot dan mantan dewan eksekutif FAT untuk bertanggung jawab.
Baca Juga: Kalah Seru dari Thailand dan Vietnam, Peter Cklamovski Prihatin Lihat Kondisi Liga Malaysia
"Pembatalan kontrak dengan Siam Sport menyebabkan kerusakan signifikan pada industri sepak bola Thailand."
“360 juta baht itu sudah menjadi utang yang harus dibayar FAT. Saya menghormati putusan Mahkamah Agung."
"Kami akan menuntut Somyot Poompunmuang, mantan presiden FAT, dan dewan eksekutif saat itu karena semua ini terjadi di eranya."
"Saya datang ke sini saat federasi tidak punya apa-apa selain utang," kata Madam Pang, dikutip SuperBall.id dari Bongda24h.vn.
Namun, Somyot membantah tuduhan Madam Pang dan meminta penerusnya untuk memberikan bukti.
“Saya menyumbangkan uang yang diterima dari Asosiasi Sepak Bola Thailand dan Thai League Company Limited."
"Oleh karena itu, saya ingin mengetahui rincian dan dokumen tentang sumbangan saya kepada FAT."
"Saya ingin memberi tahu Anda untuk mempertimbangkan tindakan Anda."
"Mohon kirimkan saya dokumen yang saya minta dalam waktu 7 hari," kata Somyot, dikutip SuperBall.id dari Soha.vn.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Soha.vn |